Partisipasi Jurusan HI dalam PKKM UNSOED 2017

Universitas Jenderal Soedirman mengadakan Pengembangan Karakter dan Kepribadian Mahasiswa (PKKM) pada tanggal 23-24 Agustus 2017. Jurusan Hubungan Internasional (HI) mengirimkan lima dosen untuk menjadi pelatih dalam PKKM UNSOED 2017. Kelima dosen tersebut adalah Muhammad Yamin, Agus Haryanto, Sri Wijayanti, Nurul Azizah Zayzda, dan Arief Bakhtiar D. Masing-masing pelatih (trainer) ditemani oleh satu orang pendamping (co-trainer).

Pada hari pertama, 23 Agustus 2017, para pelatih menyampaikan materi seputar Visi UNSOED 2034 serta pentingnya hardskills dan softskills. Tujuannya adalah agar mahasiswa baru memahami arah kerja universitas ke depan dan menggali kemampuan yang dibutuhkan dalam menjalani kehidupan kampus maupun kehidupan sehari-hari.

Pada hari kedua, 24 Agustus 2017, para pelatih menyampaikan mengenai cita-cita dan tujuan hidup. Juga disampaikan mengenai strategi dan tindakan yang diperlukan untuk mencapai cita-cita dan tujuan hidup tersebut. Para pelatih juga menyampaikan materi bela negara dan wawasan kebangsaan dalam bentuk diskusi kelompok.

Secara umum, PKKM UNSOED 2017 di Fakultas Ilmu Sosial dan Politik berjalan cukup lancar dan cukup santai. Para mahasiswa baru berharap bahwa PKKM ini membuat mereka semakin mengenal lingkungan kampus dan menambah wawasan mereka dalam kehidupan di kampus UNSOED tercinta.

HI hebat!