Mahasiswa HI UNSOED raih penghargaan Best Team dan Best Speaker di Seleksi NUDC dan KDMI FISIP

Teman-teman mahasiswa Hubungan Internasional UNSOED kembali membawa prestasi yang membanggakan. Kali ini dari seleksi National University Debate Championship (NUDC) dan Kompetisi Debat Mahasiswa Indonesia (KDMI) di tingkat Fakultas. Jurusan Hubungan Internasional mengirimkan dua tim, atau empat orang untuk seleksi NUDC, yakni Jupi Supriatna, Fariz Tsabit Taufiq, Delyfoa Kartika Runtulalo dan Aurani Azalia Putri. Jupi dan Fariz berhasil memenangkan penghargaan Best Team dan Fariz keluar sebagai pemenang penghargaan Best Speaker. Untuk seleksi KDMI, I Putu Arya Aditia Utama dan Atalia Eureka Putri Taju mewakili Jurusan dan Arya memenangkan penghargaan Best Speaker. Terima kasih atas kerja keras semua peserta yang telah mewakili jurusan HI!

Fariz dan Arya masing-masing akan mewakili FISIP di seleksi NUDC dan KDMI tingkat Universitas. Selamat berjuang, semoga berhasil memenangkan seleksi Universitas dan mewakili Unsoed!

HI Hebat!