Pada tanggal 24-25 September 2019, pengurus Asosiasi Hubungan Internasional Indonesia (AIHII) pusat menunjuk Prodi Hubungan Internasional Universitas Jenderal Soedirman sebagai tuan rumah pertemuan AIHII Regional Jawa Tengah. Dalam pertemuan ini, dihadiri 7 (tujuh) prodi Hubungan Internasional yang ada di Jawa Tengah yaitu UNDIP, UNWAHAS, UKSW, UNS, UNISRI, UNSOED, dan Universitas Peradaban. Adapun agenda dari pertemuan ini adalah untuk mengevaluasi kerja sama AIHII Jateng yang telah berlangsung selama ini, dan persiapan Konvensi Nasional (VENNAS) AIHII di Bali 22-25 Oktober 2019.
Dr. Agus Haryanto selaku Ketua Prodi Hubungan Internasional UNSOED sekaligus Wakil Sekjen AIHII mengatakan bahwa dalam pertemuan ini disepakati beberapa agenda kerja sama antar prodi HI di Jateng yaitu penyelenggaraan seminar rutin, kerja sama pengembangan jurnal, dan mendorong adanya lembaga sertifikasi profesi.
Mudah-mudahan pertemuan ini mampu mempererat tali silaturahmi dan kerja sama antarinstitusi. HI hebat!