International Conference of Political, Social, and Humanities (ICPSH) 2020 yang berlansung pada tanggal 25-26 November 2020 berlangsung lancar. Salah satu yang ikut andil dalam kesuksesan acara adalah bantuan volunteer dari mahasiswa Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik, tak terkecuali mahasiswa Jurusan Hubungan Internasional.
Pada plenary session hari pertama, 25 November, Shafira Bulan dan Kartika Candra sukses membawakan acara yang dihadiri para pembicara terkemuka internasional. Pada parallel session hari kedua, 26 November, para mahasiswa HI yang dikoordinatori oleh Herdho Husna Akmal bertindak sigap menjadi LO dan notulen, serta menghubungi para presenter untuk masuk grup WhatsApp untuk persiapa hari kedua. Dalam persiapan menuju acara utama, beberapa mahasiswa juga membantu kesekretariatan.
Jurusan Hubungan Internasional mengucapkan terima kasih kepada Akmal dan kawan-kawan mahasiswa lain yang telah membantu dalam kelancaran acara ICPSH 2020. Sampai jumpa dalam acara-acara akademis lainnya!
HI hebat!